MAKNA MENDALAM DIBALIK LOGO HARI SUMPAH PEMUDA 2020

MAKNA MENDALAM DIBALIK LOGO HARI SUMPAH PEMUDA 2020

Rabu (28/10/2020), merupakan hari bersejarah bagi kaum muda di Indonesia. Dimana pada tanggal tersebut biasa diperingati sebagai Hari Sumpah Pemuda. Hari Nasional ini diperingati sebagai wujud persatuan pemuda Indonesia tanpa melihat perbedaan ras, suku dan agama.
Menteri Pemuda dan Olahraga(Menpora) RI Zainudin Amali resmi meluncurkan logo baru di Hari Sumpah Pemuda ke-92. Logo tersebut dikeluarkan dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda tahun 2020. Zainudin berharap, upayanya meluncurkan logo ini bertujuan untuk menggelorakan semangat bersatu dan bangkit. “Menjelang peringatan Hari Sumpah Pemuda, saya berpesan agar para pemuda kita bersatu dan bangkit. Kita tidak boleh tercerai-berai. Meskipun berbeda, kita harus tetap satu, semangat persatuan harus kita pelihara dengan baik. Tanpa persatuan, kita tidak akan bisa, makanya harus bersatu lalu kita bangkit,” ujarnya.
Zainudin mengatakan, sebagai bangsa yang besar, kita harus siap. “Saya kira peranan pemuda sampai sekarang masih terus dibutuhkan. Anak muda kita harus bisa berinovasi, kreatif menyambut masa yang akan datang. Pemuda kita harus bisa terus menguasai pengetahuan dan teknologi. Kalau tidak, kita bisa tertinggal. Semangat itu harus terus dipelihara,” tambahnya.
Berikut makna dari logo Sumpah Pemuda yang ke-92:

  1. Konsep logo dibuat seakan menyambung dan tidak terputus, melambangkan semangat bersatu dan bangkit untuk melawan Covid-19.
  2. Perpaduan warna yang beragam melambangkan keberagaman Indonesia pada agama, ras, suku, dan bahasa.
  3. Adapun warna biru pada logo melambangkan lautan, sedangkan warna hijau melambangkan hutan atau pertanian Indonesia sebagai salah satu kekayaan sumber daya alam dalam negeri.
  4. Selain itu, dua insan yang saling terhubung menggambarkan semangat persatuan pemuda Indonesia yang aktif dalam mengisi kemerdekaan RI pada Sumpah Pemuda ke 92 tahun.

Penulis: Vivi Handayani
Editor: Almira Felicia Anjar
Gambar: detik.com

Related Post

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d blogger menyukai ini: