Kisah yang Terasa Hangat dan Dekat, Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang Menjadi Film yang Paling Mendapat Sorotan di Awal Tahun 2023

Kisah yang Terasa Hangat dan Dekat, Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang Menjadi Film yang Paling Mendapat Sorotan di Awal Tahun 2023

Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang (JJJLP) garapan sutradara Angga Dwimas Sasongko yang rilis pada tanggal 2 Februari 2023 yang lalu siap dinikmati para penikmat film di Indonesia.

Film ini merupakan sekuel dari film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI) yang dirilis tiga tahun yang lalu (2020). Pada film pertamanya, Angga sebagai sutradara meraih kesuksesannya karena film NKCTHI ternyata mendapatkan antusias masyarakat yang sangat tinggi. Tak heran, banyak sekali masyarakat yang menunggu hadirnya Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang.

Angga Dwimas Sasongko

Pada filmnya kali ini, Angga Dwimas menyuguhkan kisah yang menitikberatkan pada sudut pandang Aurora yang diperankan oleh Sheila Dara sebagai anak tengah yang kini merantau ke luar negeri untuk melanjutkan kuliah jurusan seni dan meraih cita citanya. Inilah awal dari perjalanan Aurora mencari definisi “rumah” yang sebenarnya.

Bagi Aurora pergi keluar negeri adalah tiket kebebasan. Aurora dewasa belajar banyak hal disana seperti belajar bertahan hidup sendirian dan jauh dari jangkauan keluarga. Proses belajarnya ini membawanya bertemu dengan Jem, seniornya di kampus yang sangat ia kagumi dan juga berasal dari Indonesia.

Selain itu, Aurora bertemu dengan sahabat baru, Honey dan Kit. Konflik yang terjadi pada Aurora menimbulkan kekacauan di hidupnya. Banyak hal yang hancur seketika yang membuat ia semakin menutup diri dari dunia. Di masa-masa sulitnya ini, Honey dan Kit seakan menjadi perisai yang melindungi dan membantu dunia Aurora untuk hidup kembali.

Angga lagi-lagi bereksperimen untuk karyanya kali ini, ia menerapkan konsep alur cerita non-linear. Konsep ini membuat penonton harus fokus untuk dapat memahami ceritanya dengan utuh, namun penggunaan tone warna yang tepat menjadi poin plus pada film ini sehingga memudahkan penonton untuk memahami alur cerita non-linear yang diterapkan Angga.

Latar tempat yang dipilih pada film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang adalah kota London, Inggris. Tidak banyak scene yang menunjukkan keindahan kota London, justru lebih menyoroti realita kehidupan kota tersebut dan perantau yang tinggal disana. Hal ini menjadi salah satu daya tarik karena berbeda dengan film-film yang lain, ditambah tone yang gloomy semakin mendukung inti cerita.

Penonton akan disuguhkan visual yang sangat orisinal dengan sinematografi yang ciamik. Pemilihan soundtrack yang tepat pada film ini juga sukses membawa penonton semakin masuk ke dalam inti cerita. Mulai dari Feby Putri, Yura Yunita, Kunto Aji, dan Armand Maulana menyumbangkan suara indahnya.

Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang adalah film yang sangat cocok untuk menjadi tontonan di awal tahun 2023. Alur cerita yang dikemas unik, relevan dengan kehidupan di masa kini, dan akting para aktor yang patut diacungi jempol ditambah visualisasi yang manis akan membuat siapapun yang menonton merasa dekat dan meneteskan air mata.

Nama Penulis: Nabila Putri Haryanto

Sumber: CNN Indonesia & hypeabis.id

Sumber gambar: Liputan6.com, popbela.com, insidepontianak.com

Editor: Katarina Setiawan

Related Post

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d blogger menyukai ini: