DUKUNG UMKM SEMARANG DENGAN GERAKAN BANGGA MELOKAL

DUKUNG UMKM SEMARANG DENGAN GERAKAN BANGGA MELOKAL

SEMARANG – Adanya virus covid-19, mewabah membawa dampak besar bagi masyarakat Indonesia. Perekonomian yang stagnan membuat banyak orang terpaksa menutup tempat kerja, melakukan perubahan jadwal kerja, hingga tak sedikit yang dirumahkan karena kebijakan perusahaan. Hal tersebut membuat banyak orang mulai melakukan usaha rumahan.

Keadaan tersebt membuat pemerintah melakukan kampanye “Bangga Buatan Indonesia” sebagai wujud kepedulian kepada para UMKM. Hal itu mendasari 3 mahasiswa Universitas Dian Nuswantoro yaitu Almira Felicia, Anindita Murtiyani dan Hikmah Dewi melakukan sebuah kampanye “Bangga Melokal” guna mendukung UMKM yang berada di Semarang.

Kampanye sebagai bentuk luaran mata kuliah Public Relations Prodi Ilmu Komunikasi itu dilakukan dengan cara membuat live melalui Instagram dengan dua pembicara, yakni Novita DP owner dari My Daily Hijab dan Feni Adityarini owner dari minuman thaitea Sedot dalam tema “Youngpreneur: Semua Bisa Usaha” juga untuk memotivasi masyarakat yang akan mulai melakukan usaha.

Para pembicara membagikan pengalamannya selama berbisnis dan juga kiat – kiat dalam melakukan bisnis. Novita DP mengaku awal ia berbisnis karena menemukan peluang.

“Awal banget saya berhijab saya itu gamau style hijab yang seperti itu – itu saja, karena itulah akhirnya saya buat kerudung sendiri jadi kerudung segi empat. Baju juga saya buat sendiri sesuai selera saya, baru akhirnya banyak yang nanyain kerudungnya beli dimana, bajunya beli dimana, yaudah deh saya bisnis fashion muslim akhirnya” ungkapnya di Live Instagram.(4/7)

Sedangkan bagi Feni, awal ia berbisnis justru karena ajakan dari suaminya semenjak sebelum menikah untuk membuat usaha bersama yaitu minuman kekinian thaitea Sedot.

 “Awal-awal malah saya diajakin suami saya untuk membuka usaha, bahkan dari menunya sendiri kita juga coba-coba bikin resep sendiri. Terus kenapa namanya Sedot, karena ini kan bisnis kita minuman, minuman harus pake sedotan, yaudah kita buat namanya jadi Sedot biar gampang diinget” jelas Feni.(5/7)

Untuk motivasi agar sukses dalam berbisnis, Novita DP berujar agar memanfaatkan ilmu yang sudah di dapat selama kuliah maupun saat berorganisasi dan jangan lupa manfaatkan marketplace yang tersedia sebagai cabang toko via online.

Bagi Feni yang terpenting adalah jangan takut gagal, lakukan dulu dan jika sekiranya akan membuat merk, pastikan merk tersebut didaftarkan terlebih dahulu agar tidak dijiplak oleh orang lain”.

Bangga Melokal bersama My Daily Hijab dan Sedot kemudian memberikan giveaway dengan cara meng-capture story. “Event giveaway ini sebenarnya, selain sebagai sebuah pembelajaran bagi masyarakat yang menonton, sekaligus membantu pihak UMKM memperkenalkan produk – produk ini ke masyarakat” ungkap Anindita, mewakili Bangga Melokal.

Penulis: Almira Felicia Anjar

Related Post

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d blogger menyukai ini: