Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) menggelar kuliah umum yang diikuti oleh mahasiswa baru angkatan 2024. Acara yang merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Dinus Inside ini diselenggarakan pada Selasa, 20 September 2024, di Auditorium Gedung B lantai 5 Udinus. Dalam sesi ini, tiga alumni FIB memberikan nasehat kepada para mahasiswa baru, membagikan pengalaman mereka selama kuliah.
Pembicara pertama, Azizah Maulina Erzad, S.S., M.Pd, yang kini menjadi dosen di UIN Kudus, membuka acara dengan berbagi kenangan tentang masa kuliahnya. Sebisa mungkin para mahasiswa baru untuk menikmati setiap momen selama menjalani perkuliahan, termasuk hubungan baik dengan para dosen.
“Mengenang masa-masa kuliah kembali dan mempunyai dosen yang humble dan ramah”, ujarnya.
Maharani Patria Ratna, S.S., M.Hum, dosen Sastra Jepang di Universitas Diponegoro, tampil sebagai pembicara kedua. Ia membagikan pengalamannya mendapatkan beasiswa semasa kuliah. Beliau menekankan pentingnya memanfaatkan peluang beasiswa selama masa studi untuk meningkatkan prestasi akademik.
“Kenangan mendapat beasiswa menjadi salah satu momen berharga,” ucapnya
Cut Aisha, S.Tr.Par., yang kini berkarier di dunia perhotelan juga berbicara tentang pentingnya aktif dalam organisasi.mendorong mahasiswa baru untuk berpartisipasi dalam kegiatan organisasi agar bisa mendapatkan pengalaman yang lebih kaya selama masa perkuliahan.
“Bisa sambil aktif berorganisasi karena banyak hal positif yang didapatkan,” tutupnya
Ketua pelaksana acara, Alvian Rama Putra dari Prodi Bahasa Inggris, berharap sesi sharing ini dapat memberi wawasan kepada mahasiswa baru tentang prospek kerja kedepannya.
“Dengan acara ini, semoga maba bisa mengerti prospek kerja dan termotivasi dalam perkuliahan,” harapnya.
Acara berlangsung dengan antusiasme tinggi, memberikan inspirasi bagi para mahasiswa baru dalam mempersiapkan diri menghadapi dunia perkuliahan dan masa depan yang lebih cerah.
Penulis: Iwan
Editor: Annisa Cardina
Dokumentasi: WartaDinus (Iwan)