Dalam rangka 2nd anniversary, Kotta Hotel Semarang mengadakan beberapa kegiatan sebagai cara untuk merayakannya. Terdapat kegiatan donor darah, pop up market, poundfit, dan drum performance yang diadakan selama bulan Juni hingga Juli nanti.
Donor darah merupakan kegiatan pertama yang diadakan. Untuk mendukung keberlangsungan kegiatan, pihak Kotta Hotel Semarang bekerjasama dengan RHEA dan Palang Merah Indonesia (PMI). Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 20 Juni 2024 dan berlokasi di Kotta Hotel Semarang.
Acara ini begitu penting bagi pendonor maupun penerima darah karena setiap darah yang di donorkan sangat berarti bagi para penerima darah.
“Karena setetes darah yang didonorkan berarti untuk mereka yang membutuhkan,” ujar Bayu Cahyo selaku ketua acara.
Dengan mengundang pasukan dari Benteng Raiders 400, sebanyak 20 pasukan telah dikirimkan untuk melakukan donor darah di Kotta Hotel Semarang. Pemilihan tempat donor darah yang berada di Kotta Hotel Semarang bermaksud untuk memperkenalkan hotel dan juga sebagai branding.
“Ya karena ini tempat kita sendiri sekalian kita branding dan memperkenalkan hotel kita,” sambungnya.
Dengan bantuan tim yang solid dan juga PMI yang sangat baik, proses dan persiapan kegiatan terlaksana dengan lancar. Kegiatan yang dimulai dari pukul delapan pagi berakhir dengan baik dan membawa manfaat bagi yang membutuhkan.
Ketua acara membagikan momen yang paling berkesan selama kegiatan ini berlangsung, yaitu saat donor darah terdapat beberapa pendonor yang nge-drop karena diketahui bahwa mereka baru pertama kali melakukan donor darah.
“Ada beberapa pendonor yang baru pertama kali melakukan donor sempat ngedrop setelah donor selesai,” tutupnya.
Penulis: Hilyana Arieandhien
Editor: Aninda Ratna Ghifarani
Sumber Gambar: Dokumentasi Panitia