Hari Minggu adalah hari yang paling ditunggu-tunggu bagi kebanyakan orang karena merupakan hari libur akhir pekan dimana mereka bisa bersantai dan melepas penat setelah bekerja atau beraktivitas sepanjang pekan. Pada hari Minggu, banyak orang memilih untuk bermalas-malasan, jalan-jalan bersama keluarga, melakukan hobi atau kegiatan yang menyenangkan, atau sekadar beristirahat total di rumah. Bagi pelajar dan mahasiswa, hari Minggu juga merupakan kesempatan untuk mengerjakan tugas sekolah atau kuliah sambil bersantai. Pada intinya, hari Minggu memberikan waktu bagi semua orang untuk rileks dan menikmati waktu senggang sejenak sebelum memulai aktivitas pekan berikutnya.
Car Free Day atau CFD di Pleburan, Semarang merupakan pilihan yang tepat untuk melepas penat. Masyarakat dapat berolahraga ringan dan menikmati aneka kuliner UMKM yang tersedia di sepanjang Jalan Imam Bardjo dan Jalan Hayam Wuruk. Keragaman pilihan kuliner yang ditawarkan membuat sebagian orang bingung memilih. Banyak pertimbangan muncul dalam pemikiran mereka, mulai dari harga, rasa, hingga porsi makanan. Namun, keberagaman tersebut justru memperkaya pengalaman berkuliner para pengunjung. Nah, pastinya kalian memperlukan rekomendasi kuliner yang patut dicoba di CFD saat minggu pagi kan? Maka dari itu, beberapa rekomendasi kuliner yang worth it untuk dicoba saat berkunjung di CFD Pleburan, Semarang
1. Street Zuppa Soup
Zuppa Soup adalah hidangan sup yang berasal dari Italia. Nama “zuppa” dalam bahasa Italia berarti “sup.” Hidangan ini dikenal dengan kelezatan rasa dan konsistensi yang mengenyangkan. Zuppa Soup umumnya terdiri dari kaldu yang kaya rasa, sayuran seperti kentang, wortel, dan bawang, serta tambahan pasta atau nasi. Street Zuppa Soup yang sudah pasti enaknya ditambah dengan banyaknya varian rasa topping mulai dari harga Rp12.000 – Rp15.000 saja kalian sudah bisa merasakan sup yang sangat lezat ini. Dari informasi yang didapatkan, Street Zuppa Soup selain berjualan saat CFD Minggu pagi di Pleburan, UMKM ini juga membuka stand di Kios Pasar Johar, Tlogosari, dan pada Jumat pagi di Jalam Menteri Supeno dekat SMAN 1 Semarang.
2. Bakso Goreng Mekar
Bakso adalah jenis bola daging yang biasanya terbuat dari daging sapi giling, meskipun ada juga variasi yang menggunakan daging ayam, ikan, atau udang. Daging yang digiling dicampur dengan tepung tapioka, bumbu-bumbu, dan bahan lainnya untuk membentuk adonan yang elastis. Rekomendasi selanjutnya adalah Bakso Goreng Mekar yang ukurannya sangat jumbo. Bakso tersebut digoreng di minyak yang bersih dan hingga kecoklatan. Rasa dari Bakso Goreng Mekar sangat berdaging dan krispi di luar, kenyal di dalam. Harga dari kuliner ini adalah Rp20.000, dimana sangat worth it dengan rasa yang diciptakan. Bakso Goreng Mekar ini selain setiap Minggu pagi ada di CFD, mereka juga membuka stand di kulineran Kauman, Johar, Semarang.
3. CHURROSTOLOGY (Churros and Potato)
Churros adalah camilan yang berasal dari Spanyol yang terbuat dari adonan tepung yang umumnya terdiri dari air, mentega, dan gula. Adonan ini kemudian dimasukkan ke dalam kantung semprotan berujung bintang dan dipress atau ditekan melalui celah atau pipa berbentuk bintang ke dalam minyak panas. Churros biasanya memiliki bentuk panjang dan ramping dengan permukaan yang berkerut. Setelah digoreng hingga kecokelatan, churros biasanya ditaburi dengan gula halus atau gula kayu manis, memberikan cita rasa manis dan renyah.
Churrostologi menjadi pilihan kuliner yang tepat untuk para pecinta manis yang menyukai hidangan penutup yang punya banyak pilihan varian cocolan seperti coklat, tiramisu, greentea, dan strawberry. Harga dari churros ini adalah Rp18.000, dimana mendapatkan lima churros panjang dan satu cocolan yang dapat dipilih.
4. KIMMOCHI (Kimbap dan Mochi)
Kimbap adalah hidangan makanan Korea yang terdiri dari gulungan nasi, sayuran, daging, dan bahan-bahan lainnya yang dibungkus dengan rumput laut panggang atau kim (sejenis rumput laut). Sementara, Mochi adalah kudapan tradisional Jepang yang terbuat dari beras ketan yang telah direbus dan kemudian ditumbuk hingga menjadi adonan yang lembut dan kenyal. Mochi dapat diisi dengan berbagai macam bahan, seperti pasta kacang merah (anko), es krim, buah-buahan, atau varian modern lainnya.
Jika kalian ingin merasakan makanan khas Korea dan Jepang ini, kalian bisa mampir ke UMKM Kimmochi yang memiliki banyak varian pilihan kimbap dan mochi. Harga yang diberikan juga tergolong sangat ramah dikantong yaitu kimbap Rp2.500 – Rp3.000 dan mochi Rp7.000.
5. Dimsum Ayam
Dimsum ayam adalah varian dimsum yang menggunakan daging ayam sebagai bahan utama isian. Hidangan ini umumnya terdiri dari adonan kulit tipis yang diisi dengan campuran daging ayam cincang, rempah-rempah, dan bahan tambahan seperti daun bawang atau jamur. Dengan mengeluarkan uang Rp10.000 kalian bisa menikmati lima dimsum ayam yang berdaging dan berukuran cukup besar. Selain berjualan dimsum ayam, juga terdapat “Nasi Cokot” seharga Rp5.000. nasi cokot merupakan nasi yang dibentuk seperti burger yang akan memudahkan orang untuk memakannya.
Nah, itu dia rekomendasi kuliner enak yang ada di CFD Pleburan, Semarang. Kalian warga Semarang dan warga perantauan wajib untuk datang ke CFD Semarang untuk menikmati kuliner dan berolahraga ringan pada Hari Minggu pagi.
Penulis: Rosmanita Kusuma Ningrum
Editor: Rahma Fadila Rahayu