HIMPUNAN MAHASISWA KESEHATAN MASYARAKAT LUNCURKAN MENDALIMA GUNA MENINGKATKAN PRODUKTIFITAS PERTANIAN

HIMPUNAN MAHASISWA KESEHATAN MASYARAKAT LUNCURKAN MENDALIMA GUNA MENINGKATKAN PRODUKTIFITAS PERTANIAN

Himpunan Mahasiswa Kesehatan Masyarakat (HM-KM) Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) meluncurkan Menara Pengendali Hama (MENDALIMA) untuk membantu para petani yang ada di Kelurahan Podorejo Kecamatan Ngaliyan. Kegiatan produktifitas pertanian padi dengan teknologi smart farming dan sprinkler sprayer serta peluncuran MENDALIMA dilaksanakan di Kelurahan Podorejo Kecamatan Ngaliyan pada 4 Oktober 2023.

Sivitas Akademika diwakili oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan UDINUS, Dr Kusni Ingsih MM.. Dekan Fakultas Kesehatan (FKes) UDINUS, Enny Rachmani, SKM., M.Kom., Ph.D.. Sementara perwakilan masyarakat dihadiri oleh Sekretaris Kecamatan Ngaliyan, kemudian ada perwakilan dari Dinas Kesehatan serta Lurah Podorejo.

Ketua Program Penguatan Kapasitas Organisasi Mahasiswa (PPK Ormawa) HM-KM, Widya Putri Ardana menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk memberdayakan masyarakat serta agar warga di Kelurahan Podorejo paham akan teknologi untuk pertanian di masa depan. MENDALIMA diluncurkan guna menghindarkan petani dari menghirup pestisida secara langsung. Dengan adanya MENDALIMA, petani tidak lagi menggunakan penyemprotan secara manual melainkan petani bisa menyemprot dengan menggunakan sistem.

“Penyemprotan sendiri bukan hanya untuk pestisida saja, tetapi bisa saja digunakan untuk penyemprotan pupuk. Selain itu ada suara ultrasonik yang dapat digunakan untuk mengusir hama. Dalam sistem yang ada pada MENDALIMA sudah tidak menggunakan listrik melainkan menggunakan panel surya yang memanfaatkan sinar matahari,” ucapnya.

Menurut ketua pelaksana dari PPK Ormawa HM-KM ini sendiri, warga di Kelurahan Podorejo sangat terbuka dengan adanya program ini, warga di Kelurahan Podorejo khususnya petani sangat membantu dalam program PPK Ormawa sehingga dapat diluncurkan MENDALIMA.

“Semoga MENDALIMA bisa bermanfaat bagi para petani di Kelurahan Podorejo dan menjadikan petani di Podorejo paham akan teknologi,” tutupnya.

Penulis: Ivanaya Sheina Pratiwi

Foto: Ivanaya Sheina Pratiwi

Editor: Yiyis Juni S

Related Post

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d blogger menyukai ini: