Crop Circle FIB UNDIP Tembalang – AEROTION (American English Royal Exhibition) kembali diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Sastra Inggris Universitas Diponegoro (UNDIP), Semarang (24/11/18). Acara tahunan yang sudah digelar sejak tahun 2016 tersebut, mengusung tema ‘Frankness Glory’. Project Leader AEROTION 2018, Ardia Garini mengatakan acara ini diselenggarakan sebagai wadah pengenalan kebudayaan Amerika dan Inggris kepada masyarakat luas. “Banyak masyarakat Indonesia yang belum mengetahui apa saja bentuk kebudayaan di negara Amerika dan Inggris. Padahal lifestyle masyarakat Amerika dan Inggris sendiri sudah menjamur di sini (red. Indonesia)”. Ardia Garini juga menambahkan, selain sebagai wadah pengenalan kebudayaan Amerika dan Inggris, acara ini digelar dengan tujuan memfasilitasi mahasiswa Sastra Inggris UNDIP untuk sharing dan bersilaturahmi, serta reward untuk anggota Himpunan Mahasiswa yang telah bekerja selama periode kepengurusan.
Live Drawing dari komunitas Semarang Coret
AEROTION 2018 dibuka pada pukul 16.00 WIB dengan sambutan dari Kepala Prodi Sastra Inggris UNDIP, dilanjutkan dengan penampilan antar angkatan Sastra Inggris UNDIP dan puncak acara pada pukul 21.00 WIB diisi oleh Econo Music serta TiedHllm. Selain performer yang berpartisipasi, AEROTION 2018 juga diramaikan oleh beberapa stand komunitas seperti, Semarang Coret, Flag Football, MACI Semarang dan Polyglot.
Yang menarik dari acara ini, jika pengunjung membeli tiket dengan membawa buku tulis atau pakaian bekas layak pakai, maka pengunjung akan mendapat diskon tiket AEROTION 2018. Sesuai dengan penjelasan dari Pujarisma sebagai Staf Media dan Publikasi, tujuan dikumpulkannya buku tulis dan pakaian bekas layak pakai tersebut adalah bentuk donasi yang akan disalurkan pada Program Kerja (Proker) HM Sastra Inggris selanjutnya. “Bulan Desember, dari HM Sasta Inggris sendiri akan mengadakan acara yang bernama EDSOTeach, ini nanti bentuk pengabdian EDSA untuk mengajar adik-adik Sekolah Dasar di Semarang. Buku tulis yang sudah terkumpul nantinya akan dibagikan untuk adik-adik Sekolah Dasar yang dituju. Untuk pakaian bekas layak pakai sendiri, dari HM memang sering mengadakan acara bakti sosial, ini nantinya bisa disalurkan kepada yang membutuhkan”.
Pengunjung AEROTION 2018, Tya mengungkapkan jika dirinya terkesan ketika mendatangi acara ini. “Untuk ukuran acara yang baru berumur 3 tahun, ini keren banget sih. Saya awalnya kesini karena ini tahun terakhir saya di Sastra Inggris UNDIP, tapi saya benar-benar terkesan dengan persiapan penyelenggara acaranya. Performernya bagus semua, seru liat setiap angkatan berinteraksi, semoga di tahun selanjutnya kemeriahan ini tetap terjaga!”.
Penulis : Intan Widianti Kartika Putri
Fotografer : Muhammad Hanif Rosyadi
Editor : Haris Rizky Amanullah