Palari Films telah sukses produksi film Aruna dan Lidahnya, film yang pemeran utamanya Dian Sastrowardoyo tersebut sedang promosikan filmnya secara gencar-gencaran. Kali ini mereka targetkan penonton kalangan remaja dengan adakan promosi di aula gedung E Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang.
Promosi ini diadakan langsung oleh Palari Films dan Sineroom Semarang- komunitas sineas film- yang bekerjasama dengan LabStory dan Udinus pada hari rabu (3/10).
Mereka mengadakan Mini Talkshow berdurasi satu jam dengan menghadirkan Produser Film Meiske Taurisia, Sutradara Edwin yang notabene-nya pernah di daulat menjadi sutradara terbaik pada film “Posesif”, dan Nicholas Saputra yang memerankan karakter Bono pada film Aruna dan Lidahnya.
Peserta sangat antusias menyaksikan talkshow tersebut, hal ini dibuktikan dengan hadirnya 270 orang dari kalangan umum dan Mahasiswa Udinus.
“Kegiatan ini dari Sineroom dan Palari Films, kami dari udinus dan LabStory hanya bekerjasama dengan mereka. Peserta yang hadir kurang lebih ada 250 orang dari udinus, sedangkan umum ada 27 orang” Ujar Shinta Arum selaku panitia acara.
Mieske menjelaskan bahwa ia mengangkat Novel Aruna dan Lidahnya menjadi film karena didalamnya terdapat cerita kompleks seperti pertemanan, persahabatan, cinta, dan konspirasi dalam kerja yang dibalut dalam kegiatan berbincang di meja makan.
“Kenapa memilih Aruna dan Lidahnya, kan pada film Posesif sudah ada unsur remaja, _romance_. Tapi pada film ini, kita pingin _explore_ hubungan yang dewasa pada anak yang sedang kuliah dan bekerja, jadi waktu saya baca novelnya jadi membayangkan mereka bisa merasakan rasa pertemanan, persahabatan, cinta, dan pekerjaan yang dibalut dalam suasana ngobrol di meja makan” Tuturnya saat menjelaskan detail Film Aruna dan Lidahnya.
Selain di Universitas Dian Nuswantoro Aruna dan Lidahnya juga lakukan serangkaian promosi di Institut Seni Indonesia Surakarta dan Yogyakarta, hingga jumpa fans di Bioskop. Film yang tayang perdana tanggal 27 september 2018, masih dapat di saksikan di bioskop terdekat.
Penulis & Fotografer : Shabrina Edelweiss
Editor : Haris Rizky A.