Cicret Bracelet,sekilas dari nama nya saja sudah tidak asing untuk didengar pada belakangan ini. Cicret Bracelet adalah inovasi gelang tangan pintar terbaru dari salah satu perusahaan Prancis bernama Guillaume Pommier. Gelang tangan ini dikenalkan oleh para pengguna You Tube pada tahun 2014 lalu. Gelang tangan yang ditunggu-tungu kemunculannya ini mengalami lamanya sistem penggarapan,sehingga beberapa orang lupa atas teknologi pintar satu ini. Sekilas tentang Cicret jika dibandingkan dengan jam
tangan pintar , produk ini tidak membuat para pengguna sakit mata,karena Cicret tidak mempunyai lanyar imut kecil melainkan prokyektor kecil (pico projector) dan 8 buah sensor (proximility sensor) yang bisa menampilkan apa yang ada di layar posel ke permukaan pergelangan tangan dan mengontrol layaknya sebuah tablet. Cara penggunaanya pun tidak rumit, hanya sambungkan Cicret Bracelet ini pada Wi-Fi atau Bluetooth lalu goyangkan saja lengan anda maka layar yang ada pada gadget akan muncul dengan sendri. 8 buah sensor yang ada pada gelang pintar ini akan mendekteksi setiap kali anda mencubit ,menggesek,menekan lengan anda.karena lengan anda telah menjadi “ layar sentuh” seperti layar pada hp anda.
Tentang fasilitas yang ada pada gelang ini tidak kalah dengan gadget atau smartphone yang anda miliki ataupun jam tangan pintar, gelang ini memiliki teknologi Wi-Fi,memory internal dengan kapasitas hingga 32 GB ,memory card, USB portable, koneksi Bluetooth serta file penyimpanan media anda. Gelang ini dapat disambungkan untuk berbagai jenis Gadget di kulit anda seperti Iphone, Android,serta Windows Phone dan berbagai jenis kulit yang anda miliki. Kerennya produk gelang ini tahan air,jadi jika beraktifitas di dalam air tetap akakn terkoneksi dengan smartphone.
Gelang ini juga dapat terhubung dengan panggilan yang ada pada Gadget, tapi untuk melakukan panggilan keluar atau masuk anda harus berada dekat dengan Gadget karena gelang ini hanya sebagai penghubung . Bisa juga untuk menulis atau baca e-mail,main game atau apapun yang berhubungan dengan aktivitas Gadget.
Cricet Bracelet dibandrol dengan harga kisaran US$400 atau hampir sama dengan harga jam tangan pintar. Produk ini akan beredar di pasaran pada akhir tahun 2016. Jadi tunggu apa lagi,buat kalian yang tertarik pada produk teknologi satu ini kumpulin uang kalian buat beli Cicret Bracelet.
Oleh : Dini Cantik
Sumber : http://www.apakabardunia.com/2014/12/cicret-bracelet-gelang-pintar-yang.html
http://www.jatimtech.com/cicret-bracelet-gelang-pintar-yang-bikin-anda-terpukau-12144
anjir keren, gak perlu bawa hp lagi