Di jaman yang serba instan saat ini, susah sekali mendapatkan makanan yang sehat dan bergizi. Makanan dan minuman biasanya di bubuhi pengawet atau bahan-bahan yang tidak layak konsumsi seperti borax, zat pewarna tekstil atau formalin . Makanan dan minuman seperti itu akan menimbulkan toxin ataupun racun dalam tubuh kita. Oleh karena itu, dibutuhkan penangkal racun yang ampuh dan dapat membuat badan menjadi segar kembali.
Salah satu penangkal racun alami adalah air putih. Air putih dapat melancarkan proses pencernaan tubuh dan dapat membuat tubuh menjadi lebih segar. Tapi, terkadang kita malah sering pilih jus kemasan atau soda? Hal ini mungkin dikarenakan rasa air putih yang hambar atau tidak beraroma. Oleh karena itu, sekarang sudah ada solusinya yang sehat dan nikmat yaitu detox water. Detox water sudah menjadi minuman penangkal racun alami yang sedang tren saat ini. Detox water adalah air putih yang diberi irisan irisan buah segar dan ditaruh ke dalam sebuah botol. Kemudian akan didiamkan selama 5-6 jam didalam kulkas. Irisan buah-buahan tersebut akan mengeluarkan cairan dan aroma sehingga air putih tersebut akan berasa buah . Cairan yang dikeluarkan oleh buah-buahan tersebut merupakan vitamin.
Irisan buah-buahan yang digunakan pun bermacam-macam. Kita bisa mencampurkan irisan buah stroberi, kiwi atau jeruk nipis. Buah-buahan yang digunakan di dalam detox water adalah buah-buahan yang memiliki rasa asam dan bukan buah yang manis. Buah-buahan tersebut seperti buah mangga, nenas, jeruk, lemon, jeruk nipis, kiwi, anggur, blueberi, rasberi, stroberi dan timun.
Khasiat dari detox water ini untuk membuang racun-racun didalam tubuh. Detox water dengan irisan buah stroberi atau kiwi akan meningkatkan proteksi imun,mencegah kerusakan kolagen, dan pengeroposan tulang, melancarkan peredaran darah dan pencernaan. Jika dengan irisan buak jeruk nipis, lemon, atau mentimun biasanya akan melancarkan pencernaan, dan mengurangi dehidrasi serta dapat mengontrol keinginan untuk makan alias penunjang diet . Beda lagi jika yang digunakan berupa daun mint atau lemon akan membantu pembakaran lemak , mengurangi sakit kepala, dan menambah segar napas. Yang ingin mendapatkan vitamin C dan memperkuat imun? Bisa coba dengan irisan buah jeruk, jeruk nipis, dan lemon.
Detox water dapat bertahan hingga 2-5 hari . Dalam pemakaian buah sebaiknya di buang setelah 48 jam dan diganti baru kemudian diisi air kembali setelah selesai diminum. Buah-buah sebaiknya dibuang dan tidak dimakan karena sudah mengalami proses oksidasi. Selain itu sebelum memasukkan buah –buah ke dalam air putih sebaiknya buah-buahan tersebut dicuci terlebih dahulu . Hal ini untuk menghindari adanya pestisida maupun zat kimia .
Dengan adanya detox water, tidak perlu lagi galau karena rasa air putih yang hambar dan tidak beraroma. Kita bisa memilih minuman yang lebih sehat dan lebih aman bagi tubuh. Detox water juga praktis karena dapat dibawa ketika berolahraga atau melakukan kegiatan lainnya . Nah, sekarang yuk sama-sama cobain buat dan minum detox water.